Wednesday, 25 January 2012

Merubah Notebook Menjadi Home Server

Tags

Buat Notebook Lama Anda Menjadi Home Server (II)

Yuk kita teruskan pembahasan artikel sebelumnya ya..

Kini kita akan memasuki pembahasan Remote : Download dan upload
Sebagai sebuah komputer yang "mandiri", home server bahkan bisa lebih baik dari pada NAS dalam urusan download dan upload. Alasannya adalah NAS biasanya hanya bisa melakukan proses download yang telah disediakan produsennya untuk digunakan pengguna. Adapun notebook home server dapat melakukan hampir semua jenis aktivitas download dan upload yang diinginkan penggunanya. Pada notebook standar, proses upload video ke YouTube selama berjam-jam biasanya tidak akan menghambat kerja notebook tersebut. Hambatan yang mungkin terjadi biasanya terjadi bila bandwidth Internet banyak "tersedot" oleh aktivitas download tertentu. Apabila Anda tidak ingin proses upload dan download notebook home server menggangu kecepatan berselancar pada komputer dan perangkat lain, terapkan aturan bandwidth management pada server agar "prioritasnya" lebih kecil. Misalnya, pada router Fritzbox, dengan mengaktifkan Expert Mode pada "Settings | Advanced Settings System" dan klik "Advanced Settings | Internet | Prioritize". Klik pada "Background application" pada "New Rule" dandan pada langkah berikutnya, pilih home serverNotebook dan "All application".
  • Software untuk proses download dan upload.
    Beberapa software untuk proses download dan upload diantaranya FileZilla untuk koneksi FTP, µTorrent untuk BitTorrent, dan Jdownloader untuk download yang ringan-ringan dari Rapidshare atau filehosting yang lain.
Home server sebagai pusat cetak
Printer yang terhubung pada server di jaringan rumah atau kantor juga dapat digunakan bersama oleh komputer (client) lainnya di jaringan. Dengan demikian, Anda dapat mencetak dengan mudah dari komputer manapun di home network melalui jaringan kabel atau WLAN (jaringan nirkabel). Setelah menghubungkan printer pada home server dan meng-install driver-nya, klik kanan pada printer dan tambahkan sebagai network printer pada PC client melalui "Devices and Printers" (Win7/Vista) atau "Printer and Faxes" (Win XP). Apabila PC client tidak memiliki drive yang dibutuhkan, download drivernya dari website produsen printer tersebut, ekstrak EXE-data (dengan 7-zip), dan masukkan folder tujuan pada dialog yang meminta data INF-nya.
Streaming foto, musik dan video pada perangkat TV, Telepon seluler dan tablet
TV dan pemutar Blu-Ray keluaran baru biasanya dapat memainkan file AVI dan MKV. Agar lebih nyaman lagi, Anda pun bisa menyediakan video dari home server yang dapat diakses oleh perangkat tersebut via jaringan secara langsung. Untuk itu, Anda membutuhkan software UPnP server yang dapat menemukan file multimedia pada home server sehingga bisa diakses melalui jaringan jika PC client ingin memutarnya. Perlu diingat, standar UPnP masih belum "sempurna" sehingga masalah compatibility diantara berbagai perangkat masih bisa terjadi.
  • Meng-install UPnP server
    Software yang disediakan oleh produsen biasanya tidak akan menimbulkan masalah compatibility dengan berbagai perangkat yang ada. Produsen Samsung, misalnya menghadirkan Samsung UPnPServer Allashare untuk perangkat mereka, seperti Blu-ray player dan TV. Freeware UPnPServer, seperti TVersity juga bisa digunakan sebagai alternatif UPnPServer, meskipun terkadang mengalami kendala dalam melakukan komunikasi dengan beberapa perangkat tertentu. Alternatif lainnya yang juga bisa Anda coba adalah PS3 Media Server yang dikhususkan bagi penggunagame console dan Media player (sebagai client-nya). Tentukanpada dialog konfigurasi, folder target tempat client harus mencari data-data multimedia. Setelah itu, home server akan muncul di menu perangkat yang kompatibel dengan UPnP. Untuk dapat melakukan streaming ke perangkat mobile, Anda dapat menginstall UPnP enabled player, seperti YXPlayer (Untuk Apple iOS).
Merekam siaran TV melalui home server
Komputer yang bekerja nonstop sangat cocok untuk digunakan sebagai alat perekam video otomatis. Untuk itu, Anda hanya membutuhkan sebuah perangkat adapter DVBT (Digital Video Broadcasting - Terrestrial) atau adapter yang cocok (tergantung standar broadcast), dan sebuah software remote control, misalnya TeamViewer untuk melakukan konfigurasi secara remote. Folder hasil rekamannya tentu saja harus Anda buat pada jaringan (shared folder network). Streaming dari acara TV yang sedang berjalan dapat dilakukan dengan TV Scheduler Pro atau software tambahan lainnya. Install TV Scheduler dan atur konfigurasinya via webinterface (http:\\[Alamat IP Homeserver]:8420). Setelah itu, Anda bisa menginstall JTVLANServer pada server dan JTVLANClient pada komputer Client.


Emoticon Emoticon